Senin, 01 Agustus 2011

Ikhlas

Ikhlas adalah salah satu sikap yang bisa mempermudah dalam menggapai impian.

Jika berbicara ikhlas,terlintas di pikiran saya teringat dengan perkataan teman saya yang secara tidak sengaja membuat kagum akan pemikiran dia tentang ikhlas.
Dia berkata kepada saya..jadilah Akar!!!!

Menjadi Akar,meski berada dibawah tanah tidaklah mudah. Karena dia rela tidak terlihat dan selalu tersembunyi dalam kegelapan bersama tanah,dia tidak pernah mengelu. Dengan kuat akarnya menghujam kedalam bumi. Dan dia tak pernah bosan menyanggah batang - batangnya menjulang kelangit. Tak pernah lelah mengalirkan sari air kebatang - batangnya hingga memberikan buah - buah yang begitu lezat. dia tak pernah berhenti untuk mengajarkan hakikat ikhlas yang sejati, yang tak perlu terlihat ataupun di puji tapi dengan tulus melakukan tugasnya.

"Belajarlah dari itu semua agar hidupmu lebih bermakna".

Entah dari mana dia mendapat pemahaman itu,tapi satu hal yang terpenting.terimakasih karena telah memberikan pemahaman ikhlas yang begitu berarti.

Rabu, 20 Juli 2011

Freedom

Fredoom atau kebebasan..
apa yang kau tentang kebebasan?.
banyak orang mencari akan kebebasan tapi sayangnya mereka hanya mencari kebebasan diri.

kebebasan bukan berarti keliaran..kebebasan akan terasa jika kau melakukan sesuatu hal yang kau jalani dan kau rasa tak ada beban yang membebani tapi bukan berarti kau tak peduli akan aturan - aturan yang berarti..

jika kau mengatas namakan kebebasan untuk melawan sebuah aturan, maka itu bukanlah kebebasan melainkan ke egoisan yang timbul untuk merusak ketentraman.

pada hakikatnya kebebasan mempunyai arti tersendiri...tinggal kau pilih kebebasan yang seperti apa yang kau cari.